Rabu, 16 November 2011

Jangan sia-siakan masa muda mu kawan

0 komentar
Masa muda, masa yang berapi-api , yang maunya menang sendiri walau kalah tak peduli,,, masa muda
penggalan lagu di atas memang kampungan bagi kalangan anak muda, karena memang aliran musik ini kurang diminati kalangan muda dewasa ini
Tetapi, menilik isi lagu dan pesan yang disampaikan melalui media suara tersebut tentulah sarat akan pesan moral dan bimbingan bagi para generasi muda, karena masa muda sangatlah sayang untuk dilewatkan dengan hal-hal yang kurang berarti seperti hanya bermain-main dan hal lainnya
Masa muda seharusnya di isi dengan kerja keras dan motivasi tinggi untuk mencapai sesuatu karena masa muda adalah titik puncak bagi seorang manusia untuk melakukan berbagai aktivitas yang pada akhirnya akan melahirkan prestasi yang dapat dikenang dan dibanggakan.
Tetapi, kebanyakan para pemuda dewasa ini (termasuk saya) banyak menghabiskan waktu untuk hal yang sia-sia, sebut saja tiduran dan main game

 Walau saya bukan insan yang pantas untuk mengatakan ini, setidaknya apa yang saya tulis ini dapat sedikit memberikan manfaat bagi anda semua,,, :)
hasil itu nomor dua, yang penting proses, sebab dalam proses kita akan menemukan pembelajaran yang menempatkan kita untuk menjadi manusia yang lebih baik di masa mendatang

sekian dan terima duit atau cek,,, :D



Baca Selengkapnya..

Selasa, 15 November 2011

Pasarku yang "Keren"

1 komentar
Tahun lalu (2010), sebagai warga Barito Timur saya sangat bahagia karena adanya agenda dari Pemerintah untuk membangun daerah dan modernisasi distribusi jasa perdagangan melalui pembangunan Pasar Modern
Keberadaannya dapat dipastikan akan memperlancar arus perdagangan yang pada akhirnya akan mempercepat proses sirkulasi barang.
Pembangunan yang menelan biaya besar tersebut dilakukan menggunakan program pembangunan tahun jamak atau dalam bahasa lokal disebut Multy Years Project,, dan lokasi pemindahan pasar sementara berdasarkan hasil kesepakatan dan survei yang dilaksanakan pihak pengembang adalah lapangan yang berada di komplek pelajar Jl. Nansarunai
Tetapi melihat fakta yang terjadi sekarang, keberadaan pasar sementara yang disediakan pemerintah cukup mengkhawatirkan karena lokasinya yang satu areal dengan sekolah
Walhasil, pada hari pasar yaitu Senin para pedagang dari luar daerah menjibuni lingkungan sekitar yang mengakibatkan kemacetan dan hingar bingar yang mengganggu proses belajar mengajar para siswa sekolah
Bahkan, beberapa pedagang nekat menggelar lapak dagangannya di depan pagar sekolah yang sudah barang tentu sangat mengganggu baik dari segi ketertiban dan juga keamanan.
Selain itu, sampah yang terlihat setelah pasar usai pun tak kalah "hebatnya" dengan lokasi sebelumnya
Yang jadi pertanyaan dalam benak saya,,, apakah lokasi yang dipilih sudah benar-benar hasil pemikiran para ahli teknis lapangan ataukah cuma asal-asalan dengan menganut paham "Sing Penting Rebes Bos" tanpa memperhatikan keadaan sekitar pasar sementara.
Anda sendiri mungkin dapat membayangkan, Jalan Nansarunai yang ada di Tamiang Layang tak seluas jalan negara yang di bangun, ditambah lagi para pedagang yang menggelar lapak di ruas jalan
Dapat dipastikan kemacetan dan kebisingan di sekitar areal komplek pelajar yang terjadi apabila aktivitas pasar pada hari Senin dilaksanakan.Tapi apa daya,,, bubur sudah jadi nasi,,, gosong pula,,, memindahkan lokasi baru tentu memakan biaya lagi dalam jumlah yang nol nya sulit di hitung,,, jadi yaa monggo dinikmati seadanya menir

Andai saja saya memiliki Jin botol yang dapat mengabulkan 3 permintaan,,, kira-kira saya akan minta begini
- Jin,,, tolong buat para pemimpin dan bawahannya di daerah ane lebih bijaksana dalam menentukan keputusan bagi masyarakat
- Jin,,, pindahin dah tu pasar, sakit mata ane ngeliatnya,, :p
- Jin,,, bikin ane ganteng donk,,, plissss,,, :D

Tapi yah,, tetap saja andai tetap andai,,, 
Baca Selengkapnya..

Sholat Jum'at adalah Obat Insomnia

0 komentar
Sholat Jum'at yang merupakan ibadah wajib mingguan bagi umat muslim laki-laki ternyata memiliki manfaat luar biasa bagi penderita Insomnia (penyakit susah tidur).... Tidak percaya ?
Pernahkah anda ketika duduk di Shaf depan pada Sholat Jum'at, di terpa sejuknya AC , ditambah lagi suasana yang nyaman di Mesjid serta khutbah yang dianggap kurang berbobot bagi telinga, tiba-tiba anda merasa kantuk yang luar biasa ??
Secara pribadi saya ingin menyatakan bahwa saya pernah merasakannya, bahkan kantuk yang dirasakan lebih daripada kantuk yang biasanya,,, dan kenapa hal seperti itu bisa terjadi di tengah niat ibadah kita ?? kita sendiri yang mampu menjawab
Saat bercengkerama bersama teman ataupun melakukan aktivitas malam hari seperti main gaplek atau catur mata mampu berkontraksi maksimal hingga pagi hari, tetapi dalam ibadah yang durasinya hanya sepersekian dari aktivitas malam seringkali terbengkalai akibat kelalaian pribadi,,, 
Jadi saya anjurkan, bagi mereka yang memiliki penyakit susah tidur dapat memanfaatkan terapi tersebut pada tiap Sholat Jum'at

Walaupun hingga saat ini belum ada penjelasan medis yang mampu mengungkapkannya,,, mungkin coretan kecil tak berguna ini bagi anda yang menderita Insomnia,,, 

Baca Selengkapnya..
 

Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com